Tuesday, July 24, 2018

JIBAS Presensi Menggunakan RFID

Sesuai dengan judul di atas saya membuat software yang bertujuan mengakomodir kebutuhan presensi pegawai, siswa, penjemput secara real time yaitu JIBAS menggunakan RFID. Sebagai informasi JIBAS sendiri sudah menyediakan fitur berbayar untuk presensi akan tetapi untuk beberapa alasan saya memutuskan untuk membangun aplikasi sendiri sesuai kebutuhan, berikut ini penampakannya :
JIBAS Presensi Menggunakan RFID
Software ini berbasis web dan saya bangun menggunakan jQuery kemudian saya tempatkan di cloud, kemudian saya menggunakan Raspeberry pi 3 sebagai client, menapa saya pakai Raspberry? Karena untuk menjalankan software ini tidak perlu komputer yang canggih dan Raspberry harganya murah :D sekitar Rp. 750.000 jadi saya bisa hemat beberapa juta untuk membeli komputer baru.

Masing-masing departemen / jenjang saya buatkan serial number / kode untuk memvalidasi presensi user, jadi user A di departemen SMA tidak bisa presensi di departemen SMP dan sebaliknya, kecuali untuk user tertentu yang sudah di set ke dalam sistem yang berhak untuk presensi di semua tempat.

Pertama saya menambahkan menu server RFID di bagian akademik, di bagian ini berfungsi untuk mengatur / mendaftarkan seluruh mesin yang akan digunakan untuk presensi, di bagian ini terdapat bagian untuk auto send pesan Whatsapp ke orang tua maupun kepala sekolah bagi user yang terlambat atau user datang tepat waktu, berikut ini penampakannya :
JIBAS Presensi Menggunakan RFID
JIBAS Presensi Menggunakan RFID
JIBAS Presensi Menggunakan RFID

Kemudian saya menambakan menu setting libur khusus, libur nasional, setting jam sekolah di bagian akademik, berikut ini penampakannya :
JIBAS Presensi Menggunakan RFID
JIBAS Presensi Menggunakan RFID
JIBAS Presensi Menggunakan RFID
Kemudian saya juga menambahkan menu tambahan di bagian kepegawaian yaitu setting jam kerja, di mana fungsinya adalah memasukkan daftar jam masuk, batas jam masuk, jam pulang untuk semua pegawai, berikut ini penampakannya :
JIBAS Presensi Menggunakan RFID
JIBAS Presensi Menggunakan RFID
Semua fungsi di atas saya gunakan sebagai dasar awal settingan software presensi, sedangkan untuk pelaporan presensi saya menggunakan format pelaporan bawaan dari JIBAS.

Di bagian input pegawai saya menambahkan beberapa field yaitu departemen, cek presensi, dan lokasi presensi jika pegawai di perbolehkan untuk presensi di beberapa tempat, berikut ini penampakannya :
JIBAS Presensi Menggunakan RFID

Selanjutnya di bagian input siswa saya juga menambahkan beberapa field yaitu foto penjemput dan rekam rfid di tempat lain, foto penjemput di pakai untuk meminimalisir hal-hal yang tidak di inginkan, contohnya kasus penculikan sehingga ketika anak pulang / di jemput maka satpam, guru jaga, guru pendamping dapat melihat apakah wajah penjemput sesuai data yang sudah terdaftar di sistem dan bagian rekam rfid di tempat lain memungkinkan anak presensi di jenjang lain, berikut ini penampakannya :
JIBAS Presensi Menggunakan RFID
Tulisan ini tidak membahas detail tiap perintah / script yang diperlukan untuk membuat fitur tersebut. Tulisan ini sekedar memberikan gambaran saja, bukan tutorial. Semoga informasi ini berguna dan sekali lagi mohon jangan bertanya detail cara membuatnya.

Tulisan selanjutnya saya akan membahas mengenai software kantin maupun toko sekolah terintegrasi dengan JIBAS.

Terima kasih

7 Beri Komentar:

  1. Mantap Pak Theo, bisa minta contact personnya ya pak... kalau berkenan di email ke mustahal.ssi@gmail.com ya... terima kasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. https://tpc.blogspot.com/p/tentang-saya.html?m=1

      Ini pak kontak saya.

      Delete
  2. Enak ya bisa pemrograman. Cita-cita yang gak kesampaian.

    ReplyDelete
  3. Pingin juga programnya, sedang coba mengelola jibas di lembaga.

    ReplyDelete