Bukan bermaksud untuk promosi sih, lagian aplikasi ini juga bukan saya yang buat tapi tulisan ini saya buat hanya sebagai tips dan catatan pribadi saja.
Tiap tahun kami selalu memperingati ulang tahun departemen kami dengan berbagai kegiatan, salah satunya adalah membuat lomba dalam bentuk quiz interaktif untuk anak-anak. Jadi kami membuat acara tersebut layaknya pertunjukan di televisi.
Kami sudah membuat rangkaian bel yang akan dipakai lomba dengan menggunakan komponen elektronika (bisa pakai Arduino atau yang lainnya). Alat tersebut bisa kami gunakan dengan baik, masalahnya adalah alat tersebut saya rasa kurang praktis karena tiap kali pakai harus "ngolor-ngolor" kabel dulu kemudian ada resiko lain yaitu kabel ketendang (anak-anak) dan akhirnya putus, maklum quiz tersebut hanya diadakan sekali saja dalam satu tahun jadi kita tidak membuat rangkaian permanen.
Untuk mengatasi masalah tersebut akhirnya saya mencoba googling cari-cari referensi. Saya berencana mencari aplikasi dimana mempunyai fungsi yang sama tapi dengan sistem yang lebih praktis, saya mencari aplikasi Android yang bisa mengakomodir kebutuhan ini, tanpa saya harus mendevelop dari awal.
Setelah beberapa kali mencari dan mencoba akhirnya saya menemukan aplikasi yang cocok disini. Secara kebutuhan sama dengan komponen elektronika tadi tapi ini menggunakan smartphone dan jalur akses wifi yang sama.
Ada dua menu utama yaitu menu untuk Manager dan Player, disediakan juga menu untuk Buzzer Offline. Silahkan Anda lihat gambar dibawah ini :
Sebelum menggunakan aplikasi ini kita harus masuk ke jalur akses wifi yang sama kemudian manager harus membuat quiznya terlebih dahulu. Saya beri contoh quiznya adalah kuis_theo. Silahkan lihat gambar dibawah ini.
Kemudian kita pilih apakah quiz tersebut dibuat Free for All yang artinya semua orang bisa masuk atau kita pilih model Team. Kalau kita pilih Team artinya kita harus set satu persatu orang yang akan ikut quiz. Silahkan lihat gambar dibawah ini.
Setelah semua peserta quiz telah dimasukkan langkah selanjutnya adalah kita klik tombol OK, maka quiz siap dilaksanakan.
Oke silahkan Anda coba ya. Sekian dan terima kasih.
Kurang jelas,,tidak bisa konect
ReplyDeletePoint pertama : Baca dan coba lagi
DeleteJika masih belum bisa, silahkan kembali ke point pertama.