Secara garis besar pengertian redirect adalah meneruskan (forward) dari satu alamat domain ke alamat domain lain. Sebagai contoh adalah halaman website http://theo.isgreat.org diarahkan ke http://theo.piluz.org. Ada beberapa alasan kenapa situs/website tersebut diteruskan ke halaman lain, berikut adalah alasan yang paling sering dijumpai:
- Pindah/ganti alamat baru (domain). Seperti contoh saya tersebut.
- Contoh yang paling sering kita jumpai lagi adalah misalkan kita mempunyai teman yang ingin menjual produknya di Internet, atau mungkin sponsor website kita, nah kita buat agar tiap tamu yang datang lalu meng-Klik salah satu link andalan kita, maka secara tidak sengaja, tamu akan melihat iklan dari teman kita atau sponsor website kita. Dengan demikian, mungkin saja tamu kita berminat dengan iklan yang kita pasang.
- Redirect juga sering digunakan untuk hasil proses suatu form/data dan bertujuan agar pengunjung/tamu tidak dapat mengulang proses suatu form. Dan hanya dengan klik refresh maka hasil proses tersebut akan diredirect ke halaman tertentu. Sebagai contoh adalah halaman terima kasih.
Disini saya akan membahas cara yang sering digunakan untuk meredirect website yaitu dengan cara menambahkan tag META didalam file index.html dan berikit ini adalah langkahnya.
<meta http-equiv="refresh" content="second; URL=other_url">
Keterangan:
second = berapa detik halaman ingin dialihkan, misalnya 2
other_url = Halaman baru yang akan dikunjungi user
dan taruh kode tersebut diantara
<head>
[tag META]
</head>
contoh:
<html>
<head>
<title>Theo.isgreat.org - Tutorial Drupal, Linux ...</title>
<meta http-equiv="refresh" content="2; URL=http://theo.piluz.org">
</head>
<body>
<center>
Anda akan dipindahkan ke halaman http://theo.piluz.org
</center>
</body>
</html>
Demikian penjelasan singkat dari saya, kiranya dapat membantu dan bermanfaat bagi rekan-rekan sekalian. Terima kasih
Post a Comment